You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
 Empat Klinik Hewan di Kebon Jeruk di Periksa Sudin KPKP
.
photo Rudi Hermawan - Beritajakarta.id

Sudin KPKP Jakbar Periksa Izin Empat Klinik Hewan

Suku Dinas Ketahanan Pangan, Kelautan dan Pertanian (KPKP) Jakarta Barat melakukan pemeriksaan perizinan klinik hewan di wilayah Kecamatan Kebon Jeruk. Hasilnya, satu klinik diberikan peringatan untuk segera mengurus izin.

Ada empat klinik yang kami periksa semua, tiga memiliki izin dan satu tidak. Kemudian kami berikan surat peringatan

Kasudin KPKP Jakarta Barat, Marsawitri Gumay mengatakan, pengawasan dilakukan di klinik hewan Jalan Puri Kembangan Raya, Jalan Panjang Arteri Kelapa Dua, Jalan Raya Kebayoran Lama dan Jalan Green Garden.

"Ada empat klinik yang kami periksa semua, tiga memiliki izin dan satu tidak. Kemudian kami berikan surat peringatan," kata Marsawitri, Kamis (20/7).

Penampungan Unggas di Cengkareng Disemprot Disinfektan

Ia menjelaskan, pengawasan ini dalam rangka peningkatan pelayanan kesehatan hewan kepada masyarakat sesuai dengan Perda No 11 tahun 1995 tentang Pengawasan Hewan Rentan Rabies Serta Pencegahan dan Penanggulangan Rabies di DKI Jakarta.

"Pemeriksaan ini rutin dilakukan setiap enam bulan sekali. Pihaknya juga meminta pihak klinik memberikan laporan setiap bulan vaksin rabies," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Plt Wali Kota Jaktim Tinjau Posko Antitawuran di Batu Ampar

    access_time16-04-2025 remove_red_eye4097 personNurito
  2. Sudin Tamhut Jaktim Tambah Pengamanan dan Sarpras di Taman Mahoni

    access_time11-04-2025 remove_red_eye2793 personNurito
  3. DPRD Dukung Jakarta Jadi Kota Perfilman

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1781 personFakhrizal Fakhri
  4. Langkah Pemprov Gunakan Truk Sampah Listrik Diapresiasi

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1572 personFakhrizal Fakhri
  5. Program Kampung Iklim Bakal Diimplementasikan di RW 01 Pondok Bambu

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1437 personNurito

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik